Syarat & Ketentuan

Selamat Datang di DigiPlay.id
 
DigiPlay.id adalah situs yang menyediakan berbagai kebutuhan pengguna terkait Games yang ditawarkan oleh DigiPlay, yang berlokasi di Bekasi, Indonesia
 
Akses pada DigiPlay dapat dilakukan melalui website www.DigiPlay.id. Syarat & ketentuan yang ditetapkan di bawah ini mengatur pengguna DigiPlay dalam penggunaan situs DigiPlay.id.
 
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan layanan DigiPlay, Pengguna dianggap benar-benar cakap dan mampu untuk mengikatkan diri dalam Syarat dan Ketentuan ini serta dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyutujui semua isi dalam Syarat & Ketentuan. Pengguna menyatakan setuju untuk terikat pada Syarat dan Ketentuan yang berlaku.
 
Syarat dan Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan dan/atau perjanjian yang sah antara Pengguna dengan DigiPlay, oleh karena itu Pengguna disarankan membaca Syarat dan Ketentuan ini dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban Pengguna ketika mengunakan dan/atau mengakses layanan DigiPlay. Jika pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat & ketentuan, maka pengguna tidak diperkenankan menggunakan layanan DigiPlay.

Definisi

  1. DigiPlay adalah situs yang menyediakan berbagai kebutuhan pengguna terkait Games. Selanjutnya disebut DigiPlay.
  2. Situs DigiPlay adalah website DigiPlay.id dan hanya tersedia versi web.
  3. Syarat & ketentuan adalah perjanjian antara Pengguna dan DigiPlay yang berisikan seperangkat peraturan yang mengatur hak, kewajiban, tanggung jawab pengguna dan DigiPlay, serta tata cara penggunaan sistem layanan DigiPlay.
  4. Yang dimaksud dari syarat & ketentuan ini yakni berupa konten gambar, tulisan, fitur top up, pembelian voucher, dan lainnya.
  5. Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan DigiPlay, termasuk namun tidak terbatas pada:
    a.) Proses transaksi pembelian voucher game.
    b.) Proses transaksi pengisian / top up kredit game.
    c.) Pembeli adalah pihak yang melakukan pembelian di DigiPlay menggunakan metode pembayaran yang tersedia.
    d.) Pengembang aplikasi adalah pihak yang menyediakan aplikasi untuk kemudian ditampilkan di store DigiPlay.

Pengguna dapat memiliki 1 atau lebih peran sebagaimana disebutkan di atas.

Transaksi

  1. DigiPlay menyediakan fitur pembelian voucher dan top up kredit di dalam layanan DigiPlay.
  2. Voucher Games yang tersedia di DigiPlay dapat dibeli oleh pengguna. Pembayaran dapat dilakukan dengan metode pembayaran yang tersedia untuk setiap jenis voucher.
  3. DigiPlay tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna, memiliki kewenangan untuk melakukan tindakan yang dianggap perlu atas setiap dugaan pelanggaran Syarat & ketentuan dan/atau hukum yang berlaku. Tindakan yang dapat dilakukan antara lain namun tidak terbatas pada pembatalan transaksi, suspensi akun, penghapusan akun pengguna dan/atau sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.
  4. DigiPlay memiliki kewenangan untuk menutup akun Pengguna baik sementara maupun permanen apabila didapati adanya pelanggaran terhadap syarat dan ketentuan DigiPlay.
  5. Pembayaran dapat dilakukan oleh pengguna dengan menggunakan metode pembayaran antara lain Bank Transfer, Go-Pay, OVO, DANA, ShopeePay, Virtual Account dan Modern Store. Dalam hal terjadi kesalahan dan/atau ketidaksesuaian dalam pembayaran, pengguna dapat menghubungi Customer Support DigiPlay.

Promo

  1. DigiPlay sewaktu-waktu dapat mengadakan kegiatan promosi (selanjutnya disebut sebagai “Promo”) dengan Syarat dan Ketentuan yang dapat berbeda pada masing-masing kegiatan Promo. Pengguna dihimbau untuk membaca dengan seksama Syarat dan Ketentuan Promo tersebut.
  2. DigiPlay berhak, tanpa pemberitahuan sebelumnya, melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan termasuk namun tidak terbatas pada menarik subsidi atau cashback, membatalkan benefit DigiPlay Point, pencabutan Promo, membatalkan transaksi, menahan dana, menurunkan reputasi, menutup akun, serta hal-hal lainnya jika ditemukan adanya manipulasi, pelanggaran maupun pemanfaatan Promo untuk keuntungan pribadi Pengguna, maupun indikasi kecurangan atau pelanggaran pelanggaran Syarat dan Ketentuan DigiPlay dan ketentuan hukum yang berlaku di wilayah negara Indonesia.
  3. Pengguna hanya boleh menggunakan 1 (satu) akun DigiPlay untuk mengikuti setiap promo DigiPlay. Jika ditemukan pembuatan lebih dari 1 (satu) akun oleh 1 (satu) Pengguna yang sama dan/atau nomor handphone yang sama dan/atau alamat email yang sama dan/atau ID pelanggan yang sama dan/atau identitas pembayaran yang sama dan/atau riwayat transaksi yang sama, maka Pengguna tidak berhak mendapatkan manfaat dari promo DigiPlay dan pihak DigiPlay berhak untuk melakukan tindakan lain yang dianggap perlu.

Pembatasan Tanggung Jawab

  1. DigiPlay tidak menjamin bahwa (i) Layanan DigiPlay akan selalu memenuhi kebutuhan Pengguna atau akan selalu dapat diakses; (ii) Layanan DigiPlay tidak akan terganggu, tepat waktu, aman, dan bebas dari kesalahan apapun; (iii) Hasil yang diperoleh akan selalu akurat atau dapat diandalkan; (iv) kualitas setiap produk, layanan, informasi atau materi lain yang dibeli atau diperoleh melalui Layanan DigiPlay akan selalu memenuhi harapan Pengguna.
  2. Pengguna bertanggung jawab dan menanggung segala resiko terhadap konten, Bahasa maupun aplikasi yang secara sadar dimasukkan sehingga tersedia dan ditampilkan pada layanan DigiPlay. Dalam hal terdapat pelanggaran yang dilakukan secara personal oleh Pengguna seperti namun tidak terbatas pada pelanggaran HAKI , manipulasi sistem, penyalahgunaan akun maupun kelalaian Pengguna lainnya, maka Pengguna bertanggung jawab secara pribadi terhadap pelanggaran tersebut dan membebaskan DigiPlay dari tuntutan yang muncul dari pihak ketiga.
  3. Dalam rangka menyediakan metode pembayaran yang lebih variatif, DigiPlay bekerjasama dengan berbagai pihak untuk memudahkan Pengguna memilih metode pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan Pengguna. Oleh karena itu dalam hal terdapat ketidaksesuaian dan/atau kesalahan pada metode pembayaran yang disediakan oleh mitra pembayaran tersebut, baik secara sistem maupun penggunaannya, Pengguna dapat secara langsung menyampaikan keluhan pada mitra pembayaran tersebut dan dengan ini melepaskan DigiPlay dari tanggung jawab untuk memberikan penggantian atas kerugian yang timbul disebabkan kesalahan mitra pembayaran tersebut.

Force Majeur (Keadaan Memaksa)

Keadaan memaksa adalah kejadian luar biasa yang terjadi diluar kontrol DigiPlay yang dapat menyebabkan Pengguna tidak dapat menikmati layanan DigiPlay, seperti namun tidak terbatas pada:

  1. Bencana alam seperti gempa bumi, badai, kecelakaan, banjir, perang, huru-hara;
  2. Tindakan/perbuatan/keadaan pihak lain sehingga DigiPlay tidak dapat memberikan jasa pelayanan kepada Pengguna;
  3. Gangguan teknis/alasan lain di luar kontrol DigiPlay;

Dalam hal terjadi keadaan memaksa, DigiPlay dibebaskan dari tanggung jawabnya.

Lain-lain

  1. Dengan mengakses dan menggunakan layanan DigiPlay, Pengguna telah memahami, menerima dan menyetujui untuk terikat dengan Syarat dan Ketentuan ini, semua hukum yang berlaku di Indonesia serta menerima dan tunduk pada yurisdiksi pengadilan.
  2. DigiPlay dapat sewaktu-waktu mengubah Syarat dan Ketentuan ini, oleh karenanya kami menghimbau Pengguna untuk mengakses halaman ini secara berkala untuk mengetahui perubahannya (apabila ada).
  3. Setiap perubahan dan/atau ketentuan baru yang diinformasikan baik dalam website maupun aplikasi maupun media lain yang ditentukan oleh DigiPlay dari waktu ke waktu dianggap merupakan bagian dari Syarat dan Ketentuan dan mengikat serta berlaku bagi Pengguna.
  4. Syarat dan Ketentuan ini sepenuhnya tunduk dan ditafsirkan berdasarkan ketentuan hukum yang berlaku di Indonesia.
  5. Syarat dan Ketentuan ini dibuat dalam beberapa Bahasa, dalam hal terjadi perbedaan penafsiran dan/atau adanya perselisihan, maka yang digunakan adalah Bahasa Indonesia.

Daftar Akun, gratisss!!!

Dapetin harga lebih murah dengan menjadi Member DigiPlay.